KECANDUAN INTERNET

Internet adalah salah satu kebutuhan pokok umat manusia di era globalisasi sekarang ini. Setiap pekerjaan yang kita lakukan selalu berhubungan dengannya.

Internet adalah kebutuhan yang menguntungkan dan sekaligus merugikan bagi kelangsungan hidup kita.
Keuntungannya jelas, dengan internet dunia ini serasa tanpa batas ruang dan waktu. Kita dapat berhubungan dengan siapapun, kapanpun, dan dimanapun dengan begitu mudahnya.

Tapi, pernahkah kalian berpikir tentang bahaya atau dampak buruk yang dapat ditimbulkan oleh internet ?
Ternyata, dampak terburuk dari penggunaan internet yang berlebihan adalah munculnya rasa kecanduan terhadap internet.

Kecanduan internet ini ditandai dengan tingginya frekuensi penggunaan internet dalam keseharian kita. Serta, yang lebih menonjol dari kejadian kecanduan internet ini adalah rasa kegelisahan dalam hati kita jika setelah beberapa saat kita tidak berhubungan dengannya.
Hal ini memang terlihat sepele. Akan tetapi, bagaimana jika kita menelusurinya lebih dalam lagi mengenai bahaya kecanduan internet ini ?

Jelas, pengeluaran biaya untuk penggunaan internet yang tidak perlu akan membengkak.

Apakah hanya itu ?
Tidak, karena bahaya terbesarnya adalah rusaknya konsentrasi pikiran dalam hidup kita.

Mengapa ?
Jelas, karena rasa kegelisahan itu lah yang akhirnya mengganggu konsentrasi pikiran kita. Segala aktivitas dalam hidup kita menjadi tidak fokus karena terkadang pikiran kita teralihkan dengan sendirinya untuk memikirkan segala hal yang berhubungan dengan internet.

Ada beberapa cara yang dapat kita tempuh untuk mengurangi dan menghilangkan rasa kecanduan internet ini dalam hidup kita.
Adapun caranya antara lain :

1. Kurangi frekuensi penggunaan internet.
2. Gunakan internet hanya untuk kebutuhan yang benar-benar dianggap perlu.
3. Yakinkan di dalam hati dengan berkomitmen untuk menempuh upaya guna perubahan menuju hidup yang lebih baik.
4. Upayakan untuk tidak lagi berhubungan dengan internet dalam beberapa saat.
5. Aturlah pengguan internet sesuai dengan keperluan yang semestinya.
6. Pertimbangkan untung ruginya dalam masalah penggunaan internet yang berlebihan ini.